Nasehat Imam Zaman

Yakinlah Sepenuh Hidup Kepada Allah

Wahai para pencari Tuhan, dengarkanlah!
Tak ada yang dapat menyelamatkan orang dari dosa selain keyakinan yang sempurna. Keyakinan memberi kekuatan kepada orang untuk berbuat baik. Hanya keyakinan sajalah yang akan mengubah saudara menjadi orang yang cinta kepada Allah.

Dapatkah saudara menjauhi kejahatan tanpa adanya keyakinan? Dapatkah saudara mengekang bisikan jahat syetan tanpa bantuan sinar keyakinan? Dapatkah saudara mengubah batin sendiri tanpa adanya keyakinan yang sempurna? Dapatkah saudara mencapai kepuasan dan ketenteraman batin tanpa keyakinan yang sempurna? Dapatkah saudara memperoleh kebahagiaan sejati tanpa keyakinan?

Adakah di dunia ini Sang Penebus dosa yang dapat memberi kekuatan kepada saudara untuk menyingkiri perbuatan dosa? Dapatkah khayalan darah Yesus menyelamatkan orang dari dosa? Wahai umat Nasrani hentikanlah ucapan palsumu yang menakutkan itu, yang seakan-akan dunia akan hancur karenanya. Karena Yesus sendiri sangat menggantungkan keselamatannya pada keyakinan yang sempurna. Dia percaya dengan yakin, lalu dia diselamatkan.

Sungguh celaka orang-orang Nasrani yang menipu dunia dengan ucapan bahwa mereka diselamatkan dengan darah Yesus Kristus, sekalipun dosa mereka setinggi langit. Mereka bahkan tak tahu siapakah Tuhan mereka. Hidup mereka berupa senang-senang dan bersukaria karena minum sampai mabuk, mereka tak sadar akan hidup mereka dengan Tuhan, dan mereka tak akan menikmati buah kehidupan yang dilakukan dalam kesucian.

Oleh sebab itu, ingatlah selalu bahwa saudara tak dapat keluar dari kegelapan tanpa adanya keyakinan yang kuat. Bahagialah bagi mereka yang memiliki keyakinan dan bahagialah mereka yang diselamatkan dari kebimbangan dan keragu-raguan, karena hanya mereka yang akan diselamatkan dari dosa. Alangkah bahagianya jika rahmat yang besar berupa keyakinan yang kuat ini diberikan kepada saudara, dengan demikian saudara akan diselamatkan dari dosa sejak diterimanya rahmat tersebut.

Keyakinan dan dosa tak dapat bersama-sama. Maukah saudara memasukan tangan saudara ke dalam lobang, yang saudara mempunyai keyakinan bahwa di dalam lobang itu terdapat ular berbisa? Atau apakah saudara akan tetap berdiri di tempat yang disitu sedang dihujani batu yang keluar dari gunung berapi? Atau tempat yang di dekatnya terdapat singa galak yang sewaktu-waktu akan menyerang? Atau, apakah saudara mau tinggal di sebuah desa yang sedang diserang penyakit menular?

Maka jika saudara beriman kepada Allah dengan penuh keyakinan seperti keyakinan saudara akan bahayanya ular, atau singa, atau penyakit menular, adakah mungkin saudara berani menantang Dia dengan pendurhakaan atau berani menghancurkan sumpah setia dan ketaatan kepada-Nya?

Wahai orang yang dipanggil pada ketulusan dan kebenaran! Yakinlah seyakin-yakinnya bahwa daya-tarik Ilahi akan tumbuh dalam batin saudara, dan saudara akan dibersihkan dari dosa, asalkan hati saudara dipenuhi dengan keyakinan yang kuat.

Mungkin saudara akan berkata bahwa saudara mempunyai keyakinan yang teguh. Akan tetapi ingatlah betul-betul, mungkin perasaan ini hanya hayalan belaka, sedang keyakinan yang teguh belum saudara miliki, karena saudara belum membuang keadaan-keadaan yang seharusnya sudah dibuang. Misalnya, saudara belum membuang laku dosa. Saudara belum mengambil langkah-langkah yang diperlukan untuk memperoleh keyakinan ini. Saudara belum takut kepada dosa sebagaimana saudara harus takut.

Hendaklah saudara renungkan sedalam-dalamnya persoalan berikut ini: Orang tak akan mau memasukan tangannya ke dalam lobang, yang ia yakin bahwa di dalamnya terdapat ular berbisa. Demikian pula tak mau makan makanan yang ia yakin bahwa makanan itu mengandung racun. Demikian pula orang tak akan berjalan melalui tempat yang ia yakin bahwa di situ ada harimau.

Jadi, jika saudara mempunyai keyakinan bahwa perbuatan dosa itu akan mendapat siksaan Allah, niscaya tangan, kaki, mata, telinga saudara tak akan berani berbuat dosa. Maukah saudara membakar diri dalam api yang saudara yakin bahwa api itu akan membuat hangus saudara? Ingatlah selalu bahwa benteng yang dibikin dari keyakianan yang kuat, benar-benar mempunyai ketinggian setinggi langit sehingga setan tak dapat memanjatnya untuk menjatuhkan saudara ke dalam dosa.

Tiap-tiap orang suci itu disucikan dengan keyakinan. Hanya keyakinanlah yang memberi kekuatan kepada saudara untuk menghadapi kesukaran dengan tabah, bahkan karena keyakinanlah seorang raja dipaksa untuk turun tahta dan hidup sebagai pengemis.

Keyakinan dapat memecahkan segala macam kesulitan. Keyakinan memungkinkan orang melihat Allah. Semua gagasan tentang penebusan dosa adalah palsu, karena kesucian itu hanya diperoleh dengan keyakinan yang kuat. Satu-satunya barang yang dapat menyelamatkan manusia dari dosa dan meningkatkan manusia ke arah ketulusan dan kesabaran, bahkan melebihi malaikat, ialah keyakinan dan hanya keyakinan saja. Semua agama yang tak dapat menciptakan keyakinan, adalah palsu. Semua agama yang tak dapat menunjukkan Allah dengan cara yang tak ada keragu-raguan sedikitpun adalah palsu. Semua agama yang hanya mengajarkan dongeng dan cerita belaka adalah palsu.[]

Yuk Bagikan Artikel Ini!

Comment here

Translate »